Google Translate

[ Get Google Translate ]

Tuesday 23 August 2016

Cara Mengencangkan Payudara



Bagi seorang ibu yang sedang menyusui masalah payudara yang mulai kendur sering sekali terjadi dan tentunya sangat mengganggu penampilan. Hal tersebut perlu untuk segera diatasi agar tidak semakin kendur dan mengalami penurunan. Anda perlu melakukan beberapa hal untuk bisa mengencangkan payudara kembali seperti semula. 
Kondisi mengendurnya payudara anda terkadang tidak hanya diakibatkan oleh proses menyusui, tetapi juga kebiasaan buruk yang banyak dilakukan oleh para wanita. Kebiasaan tersebut merupakan hal yang memang jarang disadari akan menyebabkan kendurnya payudara. Anda perlu untuk mengubah hidup menjadi lebih sehat. Selain melatih otot di sekitar payudara agar semakin kencang, perlu juga untuk menjaga nutrisi yang diperlukan kulit payudara.

Sebelum melakukan treatment untuk  dan mengencangkan payudara anda kembali, perlu diketahui beberapa penyebab kendurnya payudara selain karena proses menyusui sebagai berikut :

Cara merawat payudara agar tetap kencang

  • Melakukan diet yang terlalu ekstrem dan menurunkan berat badan secara drastis
  • Tidak menggunakan bra yang tepat saat melakukan olahraga sehingga bisa membuat kondisi payuudara menjadi kendur
  • Kurang mengonsumsi air putih sehingga kelembaban kulit termasuk pada bagian payudara tidak terjaga dengan baik
  • Saat berenang atau berjemur di pantai, ada beberapa orang yang membiarkan payudara terkena sinar matahari secara langsung yang memberikan efek buruk terhadap kulitnya
  • Memang jarang dilakukan wanita, namun jika memiliki kebiasaan merokok tentunya juga akan memberikan efek pada kesehatan payudara
  • Kurang hati-hati dalam memilih bra yang tepat untuk payudara anda
  • Kurang mengonsumsi nutrisi yang memang dibutuhkan oleh payudara
Anda perlu untuk memperhatikan beberapa hal tersebut agar bisa lebih menjaga kesehatan dan kekencangan payudara. Dengan begitu penampilan anda tidak akan terganggu dan tidak perlu mahal-mahal melakukan operasi karena anda bisa mengencangkan payudara secara alami dan aman. Menghindari segala hal yang dapat menyebabkan payudara kendur juga menjadi salah satu langkah tepat yang harus dilakukan. 

Menghindari bukan berarti dan tidak boleh menyusui, tetapi untuk menjaga kesehatan serta nutrisi payudara anda bisa melakukan perawatan mudah di rumah. Misalnya saja dengan memperbanyak konsumsi makanan yang mengandung nutrisi penting untuk payudara. Kemudian anda juga bisa membuat masker dari bahan alami yang bisa dengan mudah anda temukan di sekitar. Melakukan perawatan secara rutin akan menghindarkan anda dari mengendurnya payudara saat menyusui.

semoga artikel ini bermanfaat.......

No comments:

Post a Comment